UKHUWAH FILLAH ABADAN ABADA

Apa kabar teman-teman semua? Semoga teman-teman berada dalam lindungan dan rahmat Allah, ameen.

Kali ini, saya ingin share tentang indahnya persaudaraan dalam Islam. Subhanallah , karena Islam, kita menjadi bersaudara. Semua mukmin itu bersaudara. Persaudaraan yang dibina atas dasar keimanan akan terasa indah, daripada dibangun atas pondasi materi belaka.

I LOVE YOU FOR THE SAKE OF ALLAH

Sebagaimana firman Allah dalam QS.Ali Imran ayat 103 .

ali imran ayat 103Artinya:Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah akan ni’mat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliyah) bermusuh-musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karena ni’mat Allah, orang-orang yang bersaudara; dan kamu telah berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu dari padanya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu, agar kamu mendapat petunjuk.

Sungguh Islam memuliakan umatnya dengan berbagai keistimewaan. Seorang mukmin berhak untuk mendapatkan kasih sayang, cinta dan sikap-sikap mulia lainnya dari mukmin yang lainnya. Islam melarang seorang mukmin membenci saudaranya, seperti mengghibah, memfitnahnya apalagi membunuhnya. Darah seorang mukmin itu haram untuk ditumpahkan. Namun sebaliknya, islam menganjurkan untuk merekatkan ukhuwah diantara mereka.

Dalam QS.al-hujurat ayat 10, Allah berfirman:

alhujurat10Artinya: Orang-orang beriman itu sesungguhnya bersaudara. Sebab itu damaikanlah (perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah, supaya kamu mendapat rahmat. 

Andaikan terpaksa berselisih paham antar mereka ( mukmin ), Islam hanya memberi batas waktu 3 hari untuk merenung dan menyadari kesalahan masing-masing. Hal ini dimaksudkan agar mereka bisa segera berdamai. Jika keduanya masih bersikeras, enggan untuk berdamai, maka Allah tidak akan menerima sholat mereka selama 40 hari. Sungguh merugilah seorang hamba jika tidak mau berdamai. Ya Allah kurniakanlah hati ini kelembutan dan sifat-sifat mulia agar mampu menjalin hubungan baik dengan sesama mukmin.

MENCINTAI SEORANG MUKMIN KARENA ALLAH

Nabi Muhammad pernah bersabda, jika kalian mencintai seorang mukmin, katakanlah kepadanya bahwa kalian mencintainya.Semoga ia pun mencintaimu karena Allah. Karena sungguh dua orang mukmin yang saling mencintai karena Allah akan mendapat naungan di hari kiamat, dimana tak ada lagi naungan selain naungan-Nya.

Menjalin persaudaraan dengan seorang mukmin tidaklah terbatas suku, ras, bahasa ataupun bangsa. Jika mereka beriman kepada Allah, maka mereka adalah saudara seiman, satu ummah.

Berikutnya kita bisa melihat kandungan QS.Alhujurat ayat 13.

alhujurat13Artinya:Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling taqwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.

Subhanallah, saya pun merasakan nikmatnya ukhuwah Islamiyah ini. Selain teman-teman yang pernah hadir dan bersama-sama menuntut ilmu di sebuah ponpes, yang bertebaran di seluruh Nusantara, saya juga menjalin persahabatan dan persaudaraan dengan para muslimah dari belahan bumi lainnya, seperti AS. Saya kaget, ternyata peristiwa WTC 2001 silam menjadi tonggak kebangkitan Islam di sana.Sungguh banyak muslim/muslimah di AS. Saya mengenal seorang muslimah pertama kali dari sebuah website lokal yang mengupas tentang dunia mu’allaf. Saya baca kisah perjalanannya menuju hidayah Allah, Subhanallah, wal hamdulillah, iman dan Islam melekat kuat di kalbunya, bahkan muslimah ini menjadi pejuang sejati yang berjuang dengan penanya di dunia maya. Atas nama Allah dan demi kemuliaan Islam ia dedikasikan pikiran, tenaga dan waktunya. Saya sungguh salut, betapa ia begitu kuat dan berpegang teguh dengan ajaran barunya. Alhamdulillah saya pun telah bersaudara dengannya. Banyak hal yang saya pelajari darinya, keluhuran budi, ketinggian ilmu dan ketakwaannya kepada Allah, membuat saya harus lebih banyak belajar tentang Islam dan petunjuk dari agama suci ini. Sungguh, atas karunia Allah jua lah saya mendapat saudara muslimah lainnya. Semoga persaudaraan ini kekal sampai akhirat nanti. Ameen.

ukhuwah_islamiyah_by_aynt_90-d4xvwxh

Memiliki teman seribu masih terasa kurang, dan memiliki musuh seorang seakan terasa berat.

I LOVE YOU FOR THE SAKE OF ALLAH. IN SHAA ALLAH.

5 thoughts on “UKHUWAH FILLAH ABADAN ABADA”

    1. Thank you my friend! In a fact I’m still in learning both English n writing. Btw, do you unnderstand my post? I wrote it in my language. Thank you so much for your support!

      Like

Please share your minds with me! Thank you!